Liputan6.com, Jakarta: Partai Demokrat menginginkan agar Dahlan Iskan segera melaporkan kasus pemerasan oknum anggota DPR terhadap beberapa BUMN tidak hanya ke Badan Kehormatan (BK), tetapi juga ke Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).
"Pak Dahlan sudah membuka dan sudah membeberkannya ke publik. Pak Dahlan sudah sampaikan ke BK tapi itu pun atas undangan DPR. Terakhir, seharusnyadisampaikan ke KPK dengan kasus gratifikasi atau suap. Kalau ingin membersihkan praktek kotor menurut saya gak usah ragu," kata Sekretaris Fraksi Partai Demokrat DPR RI, Saan Mustopa kepada wartawan di Jakarta, Selasa (6/11).
Dengan melapor ke KPK, lanjut Saan, Dahlan tidak hanya terkesan main-main dalam mengungkap kasus pemeras BUMN tersebut. Sehingga, dengan adanya tindakan dan proses hukum terhadap oknum pemeras BUMN tersebut, maka akan timbul efek jera terhadap anggota DPR lainnya. "Kalau serius kita punya komitmen ingin membuat BUMN bersih dan tidak menjadi ladang pemerasan," tegasnya.
Kalau BUMN sehat dan bersih, lanjut Wasekjen Partai Demokrat ini, akan memiliki dampak ke proses penerimaan negara dan baik juga untuk masyarakat. "Karena itu harus dituntaskan di proses hukum," kata Saan.(RZK/YUS)
Baca Yahoo! di ponsel Anda. Klik di sini.
Anda sedang membaca artikel tentang
Demokrat Minta Dahlan Laporkan Pemeras BUMN ke KPK
Dengan url
https://hukumseo.blogspot.com/2012/11/demokrat-minta-dahlan-laporkan-pemeras.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
Demokrat Minta Dahlan Laporkan Pemeras BUMN ke KPK
namun jangan lupa untuk meletakkan link
Demokrat Minta Dahlan Laporkan Pemeras BUMN ke KPK
sebagai sumbernya
0 komentar:
Posting Komentar