Demokrat: Perpanjangan Timwas Century Hanya Sita Waktu

Written By Unknown on Rabu, 12 Desember 2012 | 11.37

Jakarta (ANTARA) - Ketua DPP Partai Demokrat Achsanul Qosasi mengatakan perpanjangan masa kerja Timwas Century hanya akan menyita waktu dan tidak cenderung produktif karena keberadaannya kerap dijadikan panggung politik politisi di dalamnya.

"Dampak perpanjangan Timwas Century hanya akan menyita waktu saja dengan menggelar rapat-rapat yang sebenarnya sudah masuk agenda pansus. Selain itu Timwas ini akan menjadi panggung politik sehingga tidak produktif," kata Achsanul saat dihubungi dari Jakarta, Rabu.

Dia menilai Timwas Century bak Pansus Century jilid II. Selain itu Timwas Century juga tidak jarang memanggil orang-orang yang sebenarnya tidak ada kaitannya dengan hukum.

Achsanul mengatakan bahwa hanya Fraksi Demokrat yang sedari awal menolak perpanjangan Timwas Century. Menurut Achsanul, alasan penolakan Demokrat lantaran penyelesaian kasus tersebut dinilai hanya menyisakan beberapa langkah lagi.

"Proses hukum kan terus berjalan di KPK," kata dia.

Dia mengatakan, terkait hasil rapat paripurna yang memutuskan untuk memperpanjang Timwas Century hingga 2013, Demokrat akan menghormati keputusan tersebut.

Sebelumnya melalui rapat paripurna Selasa (11/12), DPR RI menyepakati perpanjangan masa tugas Timwas Century untuk kedua kalinya, hingga 2013. Dalam rapat tersebut dibacakan tiga rekomendasi Timwas Bank Century.

Pertama, Timwas Century melihat ada kemajuan dalam penanganan kasus Bank Century namun perkembangannya masih jauh dari harapan. Untuk itu Timwas meminta KPK, Kepolisian, Kejaksaan, Pengadilan, Tim Bersama Asset Recovery serta pihak-pihak terkait untuk melakukan langkah-langkah dan tindakan yang dianggap perlu.

Kedua, DPR RI masih perlu mengawasi tindak lanjut rekomendasi DPR RI yang melibatkan KPK, Kepolisian, Kejaksaan, seperti recovery aset pemerintah, pengembalian dana nasabah PT Antaboga Delta Sekuritas dan penyusunan paket Undang-Undang Perekonomian dan Perbankan.

Ketiga, sejalan dengan rekomendasi perlunya DPR RI melakukan pengawasan terhadap pelaksanaan rekomendasi DPR RI, maka DPR RI perlu memperpanjang waktu kerja Timwas Century.

Dalam rapat paripurna tersebut, Fraksi Partai Golkar, PDIP, PPP, PAN, PKB, Gerindra dan Hanura sepakat memperpanjang masa tugas Timwas Century, sedangkan Fraksi Partai Demokrat menolak.(rr)


Anda sedang membaca artikel tentang

Demokrat: Perpanjangan Timwas Century Hanya Sita Waktu

Dengan url

https://hukumseo.blogspot.com/2012/12/demokrat-perpanjangan-timwas-century_12.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Demokrat: Perpanjangan Timwas Century Hanya Sita Waktu

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Demokrat: Perpanjangan Timwas Century Hanya Sita Waktu

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger